» » » Tuntutan tidak dipenuhi, Warga Binaan LP Klas 2A Jambi ricuh

Tuntutan tidak dipenuhi, Warga Binaan LP Klas 2A Jambi ricuh

Penulis By on Jumat, 20 Januari 2017 | No comments

Zola Tinjau Lapas, pasa keributan

JAMBI - Ribuan warga binaan di Lembaga Pemasyarakatan Klas IIA Jambi, Jumat (20/1) ribut. Dari data yang dihimpun oleh UlasanJambi, kericuhan tersebut disebabkan oleh adanya tuntutan dari warga binaan yang tidak di akomodir oleh Pegawai Lapas. Untuk meredam dituasi, ratusan anggota Polresta Jambi dan jajaran dikerahkan menuju lokasi. 

Kapolresta Jambi, Kombes Pol Bernard Sibarani, mengatakan, keributan terjadi karena memang ada tuntutan dari warga binaan. Seperti kedisiplinan, pemeriksaan penggunaan narkoba, mungkin efek dari penangkapan ganja kemarin juga, ada warga binaan yang tidak puas. Namun sejauh ini situasi masih bisa dikendalikan, ujar Kombes Pol Bernard Sibarani kepada awak media.

Gubernur Jambi Zumi Zola, turun melakukan peninjauan ke Lapas Klas IIA Jambi. Pantauan dilapangan, orang nomor satu di Provinsi Jambi itu datang sekitar pukul 12.00 WIB. Zola menyatakan "Saya juga telah menerima informasi alasan mengapa terjadinya kerusuhan itu," ungkapnya.

Zola juga meminta kepada pihak terkait, agar dapat menindaklajuti apa yang menjadi keluhan para penghuni lapas tersebut. "Saya minta untuk ditindaklanjuti apa yang menjadi tuntutan para penghuni Lapas. Kita harus perhatikan juga hal itu," pungkasnya. (ME)




Baca Juga Artikel Terkait Lainnya