JAMBI - PS Kota Jambi akhirnya memastikan diri sebagai juara Gubernur Cup 2017, setelah mengalahkan PS Batanghari dengan skor 1-0 di partai Final, Jumat (20/1). Pertandingan partai puncak ini disaksikan langsung oleh Gubernur Jambi, Walikota Jambi, dan dr. Maulana sang Manager Tim.
Pada
babak pertama, Kota Jambi telah unggul dari Batanghari dengan score 1 - 0. Gol
itu sendiri diciptakan oleh pemain Kota Jambi dengan nomor punggung 7. Gol yang
dicetak oleh pemain nomor punggung 7 ini menuai protes dari pemain Batanghari,
karena mereka menganggap bahwa pemain tersebut berada pada posisi offside.
Namun protes tersebut tidak mampu mengubah keadaan.
Pertandingan
yang digelar di stadion Tri Lomba Juang ini dipenuhi para pendukung
masing-masing kesebelasan yang diramaikan juga oleh para pencinta sepakbola
Jambi. 6000 kapasitas tribun penonton tak mampu menampung para suporter.
Terpantau, banyak para suporter berdiri diluar pagar tribun. Bahkan ada banyak
suporter yang yang berada persis dipinggir lapangan hijau.
Pada
babak kedua, pertandingan makin seru. Beberapa kali peluang tercipta, namun PS
Batanghari belum berhasil menyamakan kedudukan. Hingga peluit akhir dibunyikan,
skor 1-0 tetap bertahan, yang otomatis Kota Jambi yang berhak membawa pulang
piala begilir Gubernur Jambi tahun 2017.
Pasca kemenangan yang didapat, keesokan
harinya (21/1) Walikota
Jambi Sy Fasha yang didampingi manager Kota Jambi dr. Maulana, melepas arak-arakan dengan
membawa tropi kemenangan.
Arak-arakan diikuti pemain dari Ps Kota Jambi serta para supporter Kojamania.
Star dari Taman Jomblo, Kota Baru, Kota Jambi, arak-arakan
tersebut diikuti ribuan peserta akan mengelilingi Kota Jambi.
Walikota
Jambi Sy Fasha mengatakan sangat bangga atas praetasi yang diraih Ps Kota Jambi
tersebut. Ia berpesan kepada
peserta arak-arakan agar selalu menjaga ketertiban. "Kami minta anak anak
untuk menjaga ketertiban. Usai pawai balik lagi kesini (taman Jomblo,
red) untuk makan siang," kata
Fasha. (adv-kj).